Bagi sebagian besar pelajar, belajar merupakan tugas yang berat. Tips belajar yang benar sangat diperlukan agar mereka mampu menguasai materi pelajaran yang diberikan. Pelajaran di sekolah seringkali sudah memasuki bab baru padahal bab sebelumnya belum sempat dikuasai.
Tiap guru dari masing-masing mata pelajaran pun seakan berlomba memberikan tugas pekerjaan rumah, baik itu tugas pribadi maupun berkelompok. Belum lagi jika ditambah les dan kursus ini-itu yang juga ada tugasnya. Hingga akhirnya tak ada lagi waktu untuk hobi atau bermain.
Sebagai pelajar yang cerdas, kamu tidak hanya harus pintar dan mendapat nilai yang tinggi, tapi juga harus cermat mengelola waktu 24 jam yang kamu miliki. Bahkan siswa yang paling berprestasi pun hanya mempunyai waktu 24 jam dalam satu harinya. Artinya, kamu juga pasti bisa seperti mereka.
Tips Belajar yang Benar
Ada beberapa tips belajar yang benar agar kamu tidak merasa bahwa belajar adalah tugas berat:
Buatlah target belajar berikut jadwal tahunan dan bulananKhusus buat kamu yang akan menghadapi ujian, buatlah jadwal belajar tahunan dan bulanan. Misalnya di kelas VIII (SMP) kamu mengulang pelajaran kelas VII, dan di kelas IX mengulang pelajaran kelas VIII dan VII, kemudian mempelajari soal-soal ujian.
Manfaatkan liburanDi akhir semester atau tahun ajaran, sekolah akan meliburkan siswanya selama jangka waktu yang cukup panjang. Nah, manfaatkanlah masa liburan ini untuk belajar. Buatlah target belajar untuk pelajaran-pelajaran semester berikutnya. Kamu bisa membeli buku pelajaran semester depan atau meminjamnya dari saudara atau kenalan yang lebih senior.
Buatlah target tiap buku akan kamu habiskan dalam waktu berapa hari. Semua buku itu hendaknya selesai dibaca dalam masa liburan. Bagilah target sehingga kamu punya target harian, misalnya sehari berapa lembar.
Buat juga jadwal harianBuat juga jadwal kegiatan sehari-hari untuk kamu jalani setiap hari setelah masuk sekolah. Tulislah jam berapa saja kamu di luar rumah, dan jam berapa saja yang bisa kamu manfaatkan untuk belajar. Setelah kamu tulis, kamu akan kaget melihat betapa banyaknya waktu yang tersedia untuk belajar. Jangan lupa sediakan juga waktu untuk hobi dan bermain secukupnya.
Bangun pagi, tidur jangan terlalu malamJadwalkan waktu belajar di pagi hari, sebelum bersiap berangkat sekolah. Agar tidak terlambat, biasakan bangun subuh. Agar bisa bangun subuh, tidurlah paling lambat jam 10 malam. Udara subuh yang segar dengan kondisi tubuh yang bugar sangat kondusif untuk memudahkan pelajaran masuk ke dalam otak.
Sedangkan siang dan sore hari bisa kamu manfaatkan untuk mengerjakan tugas. Malam harinya bisa untuk belajar yang belum kamu kuasai benar atau pelajaran keesokan harinya.
Pelajari lebih dulu sebelum guru menjelaskanTips belajar yang benar yang ini menuntut siswa untuk belajar tentang materi pelajaran yang akan diberikan besok di sekolah. Ya, pelajarilah suatu subjek sebelum gurumu memasuki bab tersebut. Sehingga jika ada yang masih belum kamu mengerti, kamu bisa bertanya di dalam kelas.
Beri rating untuk artikel di atas Buruk sekali Kurang Biasa Bagus Bagus sekali
Tidak ada komentar:
Posting Komentar